Ini Kata Demokrat Terkait Tudingan Dukung Prabowo-Sandi Setengah Hati

Sabtu, 17 November 2018 - 11:24 WIB
Ini Kata Demokrat Terkait Tudingan Dukung Prabowo-Sandi Setengah Hati
Ini Kata Demokrat Terkait Tudingan Dukung Prabowo-Sandi Setengah Hati
A A A
JAKARTA - Partai Demokrat membantah setengah hati mendukung Pasangan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno di Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019. Sehingga, informasi yang disampaikan Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Joko Widodo Jokowi) - KH Ma'ruf Amin, Ruhut Sitompul itu dibantah oleh Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat, Imelda Sari.

"Enggak benar (Setengah hati, red)," kata Imelda Sari dalam diskusi Polemik Radio MNC Trijaya Network Bertajuk 'Narasi Gaduh, Politik Kisruh di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (17/11/2018).

Hal senada juga diungkapkan Wakil Direktur Relawan Prabowo-Sandiaga, Yandil Abdi Harahap. "Enggak (Setengah hati, red)," ujar Yandil yang juga sebagai Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (PAN) itu.

Sebab, kata Yandil, banyak kader Partai Demokrat yang mendukung penuh Pasangan Prabowo-Sandiaga. "Banyak kader Demokrat yang menjadi juru bicara, yang militansinya tinggi, kemudian memiliki fanatisme yang tinggi terhadap kubu Prabowo, kan terlihat," katanya.

Sebelumnya, Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Joko Widodo (Jokowi) - KH Ma'ruf Amin, Ruhut Sitompul melihat Partai Demokrat setengah hati mendukung Pasangan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno. Sehingga, Ruhut Sitompul membantah anggapan yang menyebutkan Partai Demokrat memainkan politik dua kaki di Pilpres 2019.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5315 seconds (0.1#10.140)